Sukses

Beauty

Tips Menggunakan Maskara untuk Bulu Mata Super Lentik

Fimela.com, Jakarta Tidak semua perempuan memiliki bulu mata lentik dan panjang. Untuk itu, maskara merupakan salah satu makeup terpenting yang harus selalu ada setiap hari. 

Bulu mata yang turun dan lurus bagi beberapa orang akan memberikan kesan mengantuk dan kurang segar. Dengan melentikkan bulu mata dengan penjepit dan maskara, penampilan akan terlihat lebih segar. 

Namun sayang, usai berjam-jam mengenakan maskara, bulu mata kadang akan kembali ke bentuk semula. Kelentikkannya tidak bertahan lama atau bahkan bulu mata tetap saja tidak lentik meski sudah mengaplikasikan maskara. 

Dilansir dari Pure Wow, ternyata ada trik mudah yang dapat membantumu memiliki bulu mata super lentik dan tahan lama. Pertama, sahabat Fimela harus memilih maskara yang tepat. 

Yaitu maskara tahan air atau fiber formula yang tidak akan terhapus meski berkeringat atau basah terkena air. 

Trik Melentikkan Bulu Mata Agar Tahan Lama

Lantas, bagaimana cara menggunakannya? Mulailah dengan menggunakan penjepit bulu mata. Saat menjepit bulu mata, arahkan curler ke bawah dan tahan hingga beberapa detik. Semakin panjang bulu mata, sahabat Fimela sebaiknya menahan penjepit bulu mata lebih lama. 

Kemudian, aplikasikan maskara dengan cara wiggling atau menggoyangkannya ke kanan dan ke kiri, bukan menyapukan mascara wand ke atas. Sapukan dua kali untuk hasil yang lebih maksimal. 

Setelah maskara kering, jangan langsung berangkat bekerja. Tapi, gunakan kembali mascara wand untuk terakhir kalinya. Tahap ini merupakan trik terpenting yang membuat bulu matamu lebih lentik dan tahan lama. Selamat mencoba!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading