Fimela.com, Jakarta Masih kesulitan mengaplikasikan concealer di area bawah mata? Selain menutupi bekas jerawat dan jenis noda lainnya di kulit wajah, concealer juga dapat membantu menyamarkan lingkaran gelap di bawah mata, akibat kelelahan atau kurang tidur.
Sayangnya, concealer yang tidak diaplikasikan dengan benar di area bawah mata justru dapat memperburuk penampilan. Dilansir dari sheknows.com, Selasa (22/1/2019), berikut ini adalah beberapa trik mudah dan cepat untuk mengaplikasikan concealer di area bawah mata, penasaran?
Advertisement
BACA JUGA
1. Menemukan shade yang sesuai dengan warna kulit
Sama halnya dengan memilih foundation, kesesuaian warna concealer dengan warna kulit juga penting. Menggunakan shade produk yang salah dapat berisiko membuat hasil yang cakey atau bahkan memperburuk tampilan lingkaran gelap di area bawah mata.
Carilah concealer dengan warna dasar merah muda atau warna hangat. Warna concealer ini akan mengimbangi warna lingkaran gelap di bawah mata yang cenderung biru ke abu-abuan, menciptakan efek highlight yang mencerahkan.
Advertisement
Pilihan tekstur produk dan cara mengaplikasikannya
2. Tekstur produk
Meskipun tekstur bubuk lebih menarik bagi kamu yang memiliki jenis kulit berminyak, sebenarnya tekstur produk concealer yang krim atau dengan formula cair lebih mudah untuk diaplikasikan, dibaurkan, dan dibangun, terlepas dari apapun jenis kulitnya. Tekstur produk yang cair juga lebih memungkinkan untuk memberikan hasil akhir yang natural.
3. Cara mengaplikasikannya
Pertama, mulailah dengan mengaplikasikan foundation terlebih dahulu. Foundation akan membantu menyamarkan sedikit warna gelap di area bawah mata, sehingga kamu tidak perlu menggunakan terlalu banyak concealer.