Sukses

Beauty

Jenis Concealer yang Tepat untuk Menutupi Jerawat

Fimela.com, Jakarta Ketika wajah sedang berjerawat tentu Sahabat Fimela akan langsung mencari berbagai macam cara untuk menghilangkannya. Paling tidak menutupi jerawat sementara. Solusi praktis yang bisa digunakan adalah dengan menggunakan concealer.

Penggunaan concealer untuk menutupi jerawat haruslah tepat. Disarankan untuk tidak menggunakan concealer dengan tekstur cair. Akan lebih baik jika menggunakan krim. Tekstur krim cenderung tidak mudah luntur meski terkena keringat. Sementara tekstur cair akan lebih baik digunakan untuk bawah mata karena konsistensinya yang ringan.

Selain tekstur, concealer yang seperti apa yang baik untuk menutupi jerawat? Simak informasi selengkapnya!

1. Mencerahkan kulit

Ada baiknya jika menggunakan concealer yang tidak hanya sekedar menutupi jerawat. Melainkan juga mampu mencerahkan dan memudarkan penampilan bintik hitam. Sehingga penggunaan produk kosmetik bisa lebih diminimalisir.

2. Berbahan dasar aman

Jerawat yang sedang meradang membutuhkan produk yang aman. Untuk itu, concealer dengan sertifikat organik dan vegan bisa menjadi pilihan. Bukan hanya sekedar aman di kulit, namun juga memancarkan kecantikan yang alam.

3. Formula yang lembut

Pernah mendapati concealer yang menjadi cakey ketika digunakan seharian? Tentu ini akan mengganggu penampilan. Carilah concealer dengan non-cakey formula yang juga mengandung vitamin C dan E. Fungsi vitamin ini untuk melindungi kulit dari pengaruh buruk lingkungan dan radikal bebas.

 

Jenis concealer yang tepat untuk tutupi jerawat

4. Meminimalisir pori-pori

Penampilan akan jauh lebih sempurna jika tidak muncul pori-pori. Untuk itu, dibutuhkan concealer yang menutupi bekas jerawat, garis halus, serta meminimalisir tampilan pori-pori. Jangan ketinggalan juga, concealer yang mampu melembutkan kulit sehingga tidak membuat kulit dehidrasi.

5. Hasil akhir matte

Salah satu penyebab jerawat adalah adanya produksi minyak berlebih bercampur kotoran. Untuk menutupi, bisa gunakan concealer dengan hasil matte. Concealer ini akan menghapus bintik jerawat seketika tanpa membuatnya terlihat berkilau berlebihan.

6. Mengandung SPF

Kebanyakan orang lupa untuk menggunakan tabir surya sebelum keluar rumah. Padahal jerawat sedang meradang dan membutuhkan perlindungan. Untuk mengakalinya, bisa gunakan concealer yang mengandung SPF. Ini sangat disaranakn bagi yang memiliki bekas jerawat dan bintik hitam akibat sinar matahari.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading