Sukses

Beauty

Nutrisi Penting untuk Kesehatan Kulit (Part 2)

Ladies sekalian, di artikel sebelumnya telah diulas mengenai beberapa nutrisi penting yang berguna untuk merawat kesehatan serta keindahan kulit. Nah, berikut ini adalah beberapa nutrisi lainnya yang bermanfaat untuk kulit seperti yang dilangsir dari laman webmd.com.

Lemak

Lemak yang dimaksud di sini tentu saja lemak yang baik untuk tubuh yakni asam lemak omega-3 dan lemak tak jenuh. Asam lemak omega-3 yang berasal dari ikan laut sangat baik untuk melindungi kulit dari kerusakan akibat paparan sinar matahari seperti keriput, kulit kusam, dan muncul noda hitam.

Sedangkan lemak tak jenuh baik untuk menyeimbangkan pH kulit sehingga kulit tetap sehat. Sumber alami dari omega-3 diantaranya adalah ikan laut, kacang kenari, flaxseed, dan telur. Lalu, sumber alami dari lemak tak jenuh adalah alpukat, buah zaitun, kemiri, minyak zaitun, dan lain sebagainya.

Makanan dengan nutrisi seimbang

Tidak ada yang lebih baik daripada mengonsumsi makanan dengan nutrisi yang seimbang. Jangan memilih salah satu jenis makanan saja, tetapi makan makanan yang mengandung berbagai macam nutrisi penting. Seperti sayuran, buah, biji-bijian, kacang, telur, yogurt, air putih, dan roti.

Sebuah studi menunjukkan bahwa mengonsumsi diet dengan menu tersebut mampu mencegah terjadinya penuaan dini daripada mengonsumsi daging merah, susu, kentang, gula, dan mentega. Jadi, atur pola makan Anda sebaik mungkin ya, Ladies.

oleh Lies Nureni

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading