Menurut pepatah, rambut adalah mahkota, bagi seorang wanita khususnya rambut merupakan hal yang sangat penting.
Berbagai usaha untuk membuat rambut selalu sehat dan indah adalah kebutuhan bagi seorang wanita. Benar kan, Ladies?
Ladies menginginkan rambut berkilau namun ingin tetap irit? Anda bisa mencoba mencicipi kegunaan alpukat untuk membuat rambut berkilau cantik.
Advertisement
Jadi, Ladies sudah tidak sabar ingin tahu bagaimana cara membuat rambut berkilau dengan alpukat? Yuk, simak ulasan berikut ini.
Menurut wolipop.detik.com, jika Ladies ingin membuat rambut lebih halus dan berkilau, Anda bisa mengoleskan daging alpukat yang dihaluskan kemudian ditambah dengan satu buah kuning telur dan 1/2 sendok teh minyak zaitun pada rambut.
Setelah itu diamkan hingga 25 menit lalu bilas. Kemudian bersihkan rambut dengan mencucinya dengan shampo, rambut Ladies pun akan menjadi lembut, berkilau dan cantik.
Ladies, ternyata tidak perlu biaya mahal bukan untuk mendapat rambut berkilau? Cukup dengan bahan alami, buah alpukat yang sangat lezat jika dibuat jus. Lebih sehat, lebih alami, lebih cantik dengan buah alpukat.
Ladies penasaran ingin segera mencoba resep membuat rambut berkilau cantik dengan alpukat ini? Yuk, segera saja buktikan dan jangan lupa untuk memberitahu teman, kerabat, serta saudara.
Rambut berkilau tanpa mahal, segera buktikan resep rahasia ini. Selamat mencoba.
Oleh: Ana Farah