Banyak sekali obat yang bisa Anda gunakan untuk mengatasi penyakit lupus. Baik aktivitas penyakit lupus maupun gejala dari penyakit lupus yang sering meresahkan Anda. obat-obat tersebut juga tersedia di apotik dan toko obat sehingga Anda dapat menemukannya dengan mudah.
Salah satunya adalah obat kelas corticosteroid. Yup, obat yang sudah asing lagi di telinga Anda. Corticosteroid atau yang juga dikenal dengan glucocorticoids, cortisone atau steroids merupakan jenis obat buatan manusia yang dapat bekerja layaknya hormone alami manusia yang diproduksi oleh kelenjar adrenal manusia.
Berdasarkan penjelasan www.lupus.org, pengobatan dengan steroid ini bekerja lebih cepat untuk mengurangi bengkak, panas, tenderness, serta sakit yang disebabkan radang gejala lupus. Hal tersebut disebabkan steroid bekerja dalam mengurangi respons sistem kekebalan tubuh yang berlebihan.
Advertisement
Sementara itu, jenis steroid yang paling sering digunakan dan disarankan dokter untuk mengobati penyakit lupus adalah jenis prednisone dan sejenisnya. Bahkan, sekali pun Anda yang mempunyai masalah liver.
Steroid ini tersedia dalam bentuk pil, gel, maupun cream. Kebanyakan penderita lebih memilih untuk mengonsumsi pil steroid untuk mengatasi penyakit lupus mereka. Namun tidak sedikit juga yang menggunakan gel atau cream yang dioleskan pada kulit mereka.
Bahkan, ada juga steroid dalam bentuk cairan yang diinjeksikan ke dalam otot penderita lupus yang kemudian secara langsung menyatu dengan sel dan jaringan tubuh. Sementara itu, pulse steroid juga digunakan dengan cara disuntikkan ke dalam pembuluh dan obat tersebut dapat bekerja bahkan bertahan lama hingga beberapa minggu.
Oleh: Rizana
(vem/ver)