Sukses

Beauty

Cara Mengatasi Alergi Kepiting (Part 2)

Dear Moms, sedih karena ada anggota keluarga yang mengalami alergi karena kepiting? Makanan yang sangat lezat dan mengandung banyak gizi ini memang tidak bisa diterima oleh semua orang. Ada beberapa yang tidak bisa menahan kandungan protein yang tinggi di dalam kepiting dan akhirnya mengalami alergi.

Salah satu tanda seseorang mengalami alergi kepiting adalah rasa mual, diare, muntah dan nyeri di perut setelah mengonsumsi kepiting. Itu adalah tanda awal yang bisa dilihat saat seseorang alergi terhadap kepiting.

Masalah lain yang bisa timbul karena mengalami alergi karena kepiting adalah timbulnya eksim-eksim, adanya asma dan sesak napas. Kalau sudah begini, maka penderita alergi harus segera mendapatkan pertolongan, karena kalau tidak, akan menyebabkan kematian.

Tetapi, kalau kadar alergi yang terjadi hanya berupa gatal-gatal ringan, Moms bisa menyembuhkannya sendiri di rumah, tidak perlu membawanya ke Rumah Sakit untuk mendapatkan pertolongan pertama.

Langkah pertama yang harus dilakukan saat salah seorang anggota keluarga mengalami alergi pada kepiting adalah dengan memberikannya lemon. Ya, buah yang satu ini ternyata sangat efektif untuk menghilangkan reaksi alergi karena kepiting.

Untuk menghindari terjadinya alergi kepiting, selalu sediakan satu gelas air lemon hangat saat menyantap kepiting. Dengan demikian, Moms sudah memberikan pertolongan pertama dan bercak merah serta rasa gatal akan hilang.

Oleh: Rana Arinda

(vem/)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading