Sukses

Beauty

Penghilang Racun Tubuh Dengan Tanaman Menteng

Tidak hanya penampilan luar, kesehatan dari dalam juga perlu dijaga lho, Ladies. Hal ini tentu sangat penting karena keseimbangan tubuh yang terjaga akan sangat bermanfaat. Sudah cantik, namun sakit-sakitan? Wah percuma dong jadinya.

Berbagai virus dapat dengan mudah memasuki tubuh. Oleh karena itu menjaga segala hal yang berhubungan dengan kesehatan tubuh wajib untuk diperhatikan. Salah satunya adalah faktor makanan. Sudah umum diketahui bahwa buah-buahan sangat disarankan untuk menjaga kesehatan tubuh. Beberapa buah berperan dalam penetralisir racun dalam tubuh. Buah menteng salah satunya.

Dilansir dari alamendah.org, tanaman menteng tersebar mulai dari Thailand, Semenanjung Malaysia, Sumatra, Jawa, Kepulauan Sunda Kecil, Borneo, Sulawesi, dan Maluku. Tanaman ini memiliki nama latin Baccaurea racemosa.

Berbagai olahan dari buah menteng dapat ditemukan di pasaran. Misalnya sirup, asinan, atau difermentasi menjadi minuman. Bagian dari menteng seperti kulit dan daun pohon yang disebut dikenal dengan kepundung juga mempunyai khasiat sebagai obat penetralisir racun.

Selaras dengan hal tersebut, situs kumpulanmanfaatbuah.blogspot.com menyebutkan bahwa daun kepundung juga bermanfaat sebagai obat mencret dan untuk peluruh haid. Untuk kulit kayu dari buah menteng dapa digunakan juga untuk mengobati mata bengkak.

Nah, sekarang sudah tau kan manfaat dari tanaman menteng ini? Semoga informasi di atas bermanfaat ya.

Oleh : Mufarrohah

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading