Ladies, tentunya anda sudah mengenal asparagus, sayuran hijau dengan bentuk unik dan dipercaya mempunyai banyak sekali manfaat. Rasanya lezat dan cara mengolahnya pun sangat mudah. Anda juga dapat menemukan asparagus ini banyak dijual di supermarket dalam bentuk makanan kaleng.
Nah, Ladies, perlu untuk Anda ketahui bahwa sayuran hijau ini sangat banyak manfaatnya baik untuk kesehatan Anda dan keluarga, maupun berkhasiat untuk menjaga kecantikan. Laman wordpress.com telah melangsir maanfaat asparagus sebagai diuresis atau mambantu memperlancar saat Anda berkemih.
Laman tersebut menyebutkan bahwa Anda dapat memperoleh manfaat diuresis dengan mengkonsimsi jus asparagus dicampur dengan wortel. Dengan memperlancar keluarnya air kemih, sakit seperti pembengkakan, rematik, dan radang sendi dapat terobati.
Advertisement
Nah, untuk kecantikan Ladies, asparagus ini ternyata dapat membuat Anda awet muda. Laman bukanrahasialagi telah melangsir manfaat asparagus sebagai antioksidan. Dalam sayuran asparagus ditemukan glutathione yang mempunyai kanduang asam amino (asam glumatic, sistein, dan glisin) sebagai zat pengoksidasi – reduksi yang kuat dalam tubuh.
Ladies, Asparagus yang bergizi tinggi dengan diperkaya lagi oleh antioksidan lainya seperti vitamin C, vitamin A, seng, selenium, dan mangan, sangat ampuh untuk melawan radikal bebas yang menyebabkan penuaan dini. Nah, segera sebaiknay Anda segera berbelanja ke pasar dan membeli sayuran ini sebagai bagian dari menu makan Anda di rumah. Dapat Anda tumis ataupun dikonsumsi segar sebagai jus sayuran.
Oleh: rosy
(vem/ver)