Sukses

Beauty

Cara Membesarkan Otot Dada

Ladies, tidak hanya laki-laki saja yang mempunyai otot dada, meskipun tidak terlihat, para wanita pun juga memilikinya. Latihan dengan cara membesarkan otot dada juga tidak kalah pentingnya dengan membentuk otot lengan lho Ladies.

Untuk latihan otot dada, dikutip dari www.wikihow.com, latihan dengan chest-press atau bench-press, incline bench press, dumbbell press atau push up bisa menjadi pilihan tepat jika Anda ingin membentuk otot dada. Biasanya instruktur fitness akan menjelaskan terlebih dahulu langkah-langkah yang bisa Anda lakukan.

Pertama, Ladies bisa mulai dengan sebanyak berat yang Ladies mampu untuk bebannya. Coba angkat beban yang sama berat pada bar dan lakukan hingga akan menyentuh dada Anda, kemudian kembali angkat beban pada bar dan letakkan pada tempatnya. Ulangi hingga 8-10 kali angkatan sebanyak 3 set.

Jika dirasa Ladies cukup mampu mengangkat beban yang lebih berat, boleh ditambahkan setengah kilo, dan mulai latihan dengan mengulangi lagi sebanyak 8-10 kali. Istirahatkan otot dengan meletakkan bar kembali ke tempatnya.

Melakukan push up bis alebih mudha lagi karena mungkin Ladies sudah terbiasa, atau jika memang belum terbiasa, latihan push up tidak hanya memberikan efek pada otot dada, namun juga otot lengan. Setelah melakukan push up, ikuti dengan latihan dumbbell press.

Ladies bisa memilih untuk duduk atau berbaring saja saat melakukan dumbbell press. Usahakan untuk terus menahan otot perut dengan menarik nafas dan membuang nafas secara perlahan ya Ladies.

Oleh : Anindya Febi

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading