Sukses

Beauty

Cara Menghitamkan Rambut dengan Teh Hijau dan Rosemary

Bosan dengan rambut kusam Anda? Ladies juga masih bingung mencari cara menghitamkan rambut supaya terlihat sehat dan segar selalu?

Mungkin sudah terlalu banyak produk kecantikan rambut yang telah Anda pakai. Hasilnya mungkin mengecewakan Anda. Rambut tetap terlihat kusam dan tidak kembali hitam bercahaya. Nah, jangan khawatir, Ladies mungkin ingin mencoba memakai resep yang tidak muluk-muluk, bahkan biaya banyakpun tak akan mengucur dari dompet Anda. Cara menghitamkan rambut dengan teh hijau dan rosemary bisa jadi alternatif yang patut untuk dicoba!

Ladies, teh hijau memiliki kandungan khusus yang bermanfaat bagi tubuh. Biasanya Anda tahu manfaat teh hijau ialah untuk diet, meningkatkan metabolisme tubuh Anda sehingga pencernaan lancar dan tubuh ideal bisa didapatkan.

Sedangkan teh rosemary memiliki kandungan khusus untuk menyegarkan tubuh. Kali ini, Anda bisa mencoba khasiat dua jenis teh ini bila dicampurkan. Khasiatnya ialah untuk menghitamkan rambut Anda yang mulai kusan bahkan beruban.

Cara pencampuran dua jenis teh ini cukup mudah. Celupkan masing-masing 3 kantung teh, biarkan semalaman, kemudian semprot cairan teh ini ke rambut Anda, jangan dibilas tapi keringkan. Gunakan setiap hari maka rambut Ladies akan berubah menjadi hitam.

Mari mencoba!

Oleh Dhevy NW

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading