Hi Ladies! Sudahkah Anda melakukan latihan lengan hari ini? Jika sudah, apakah Ladies sudah mengaplikasikan 2 jenis latihan sebagai cara mengecilkan lengan?
Jika sudah, Ladies patut diacungi 2 jempol karena Ladies sudah menunjukkan kesungguhan untuk mendapatkan lengan yang ideal yang selama ini Ladies impikan. Setidaknya, Ladies sudah melakukan 2 langkah proses pengecilan lengan. It’s a good-and-easy beginning, isn’t it?
Eits, tapi masih ada satu lagi nih, Ladies. Masih ada satu jenis latihan dalam rangkaian latihan untuk mengecilkan lengan yang akan membuat latihan pengecilan lengan Ladies menjadi sempurna.
Advertisement
Latihan satu ini disebut bicep curl. Bisep sendiri adalah jenis otot yang terdapat pada lengan bagian depan, alias partnernya otot trisep yang sudah Ladies kenal sebelumnya. Bicep curl berfungsi untuk menyempurnakan betuk lengan ideal dengan membuatnya slim.
Step 1
Berdiri, buka kaki selebar pinggul. Pegang barbel atau dumbbell seberat 3 atau 5 kg di masing-masing tangan Ladies.
Step 2
Angkat pemberat di tangan Ladies dengan menekuk sikut perlahan hingga perut. Usahakan posisi lengan Ladies tidak berubah dari posisi semula. Naik-turunkan tangan Ladies 10 kali.
Step 3
Istirahatkan tangan selama 2-3 detik. Lalu, putar posisi lengan sehingga lengan belakang berada menempel dengan ketiak. Angkat beban di tangan Ladies hingga ke pundak. Lakukan 10 kali. Kombinasikan gerakan otot bisep pada step 1 dan 2 untuk kedua lengan. Awalnya bergantian kanan dan kiri, lalu lakukan bersamaan.
Oleh: Anindita Yurizqi
(vem/ver)