Sukses

Beauty

Meluruskan Rambut Secara Alami Menggunakan Serum Minyak Camellia

Mengusapkan serum khusus rambut seletah mencuci rambut merupakan cara meluruskan rambut secara alami. Serum ini akan membuat rambut menjadi lebih lembut sehingga mudah diatur untuk menjadi lurus. Namun, tahukah Ladies bahwa serum rambut tersebut dapat juga dibuat sendiri di rumah untuk meluruskan ram,but secara alami.

Dalam laman wikihow.com, dijelaskan bahwa campuran minyak camellia dan alpukat dapat digunakan sebagai serum yang bisa membuat rambut tetap lurus alami. Cara membuat serum ini sangat mudah yaitu dengan melarutkan minyak camellia dan minyak alpukat dengan perbandingan 4:1. Misalnya empat sendok makan minyak camellia di campurkan dengan satu sendok minyak alpukat. Setelah itu, Ladies juga bisa menambahkan beberapa tetes minyak essensial, seperti aroma mawar atau mint.

Campuran minyak tersebut sebaiknya disimpat dalam botol kaca untuk digunakan kembali nantinnya. Cara menggunakan serum alami ini hamper sama dengan penggunaan serum rambut lainnya. Langkah pertama adalah mencuci rambut dengan shampo dan kondisioner supaya lembut. Kemudian, mengeringkan handuk dengan handuk, namun jangan menggosokkannya karena akan memecah ujung rambut sehingga bercabang.

Setelah rambut sentengah kering, serum ini bisa diusapkan dari pangkal hingga ujung rambut secara merata. Setelah itu, Ladies bisa mengeringkan rambut menggunakan kipas angis sambil menyisirnya dengan lembut. Mengeringkan rambut menggunakan kipas angin dirasa lebih baik daripada menggunakan hair dryer karena tidak menggunakan panas yang dapat merusak protein rambut. Pastikan rambut kering seluruhnya sebelum memulai aktifitas di luar rumah.

Oleh: Dina Putri Rahmadani

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading