Sukses

Beauty

Penting! Ketahui Daftar Rumah Sakit Rujukan bagi Orang Dengan HIV dan AIDS (ODHA) (II)

Di artikel sebelumnya telah dibahas daftar rumah sakit rujukan untuk ODHA di wilayah DKI Jakarta. Kali ini akan diulas daftar rumah sakit rujukan untuk ODHA di daerah Banten dan Jawa Barat sesuai lampiran keputusan menteri kesehatan NO.782/MENKES/SK/IV/2011 seperti yang dilangsir pada laman iac.or.id.

Bagi Anda yang berada di wilayah Banten, lima nama rumah sakit berikut termasuk dalam daftar rumah sakit rujukan untuk ODHA, yaitu RSU Tangerang, RSU Serang, RSU Kota Cilegon, RS Usada Insani, dan RS Qadr.

Bagi Anda yang berada wilayah kota Bandung dan sekitarnya, ada beberapa daftar rumah sakit yang menyediakan pelayanan untuk ODHA, seperti RS Bungsu, RS TNI AU Salamun, RS Ujung Berung, RSUP Hasan Sadikin, RS Paru Dr. H. Rotinsulu, RS Kebon Jati, RS St. Borromeus, RS Immanuel, dan RSU Cimahi.

Untuk Anda yang berada di wilayah Bogor, menurut spiritia.or.id yang juga melangsir keputusan Menkes tersebut, Anda dapat memilih RSU PMI Bogor, RS Dr Marzoeki Mahdi, atau RSUD Ciawi untuk mengantar pasien ODHA berobat. Sedangkan bagi Anda yang berada di wilayah Bekasi, RS Ananda serta RSU Bekasi dapat dijadikan pilihan alternatif rumah sakit rujukan untuk ODHA.

Untuk Anda yang berada di wilayah Sukabumi dan Cirebon, mungkin nama-nama daftar rumah sakit rujukan bagi ODHA berikut ini bisa menjadi pilihan: RS Bhayangkara, RSU R. Sjamsudin, RSU Waled, dan RSU Gunungjati.

Selain nama-nama daftar rumah sakit diatas, Anda juga dapat menjadikan daftar rumah sakit berikut sebagai alternatif lho, seperti RSU Ciamis, RSU Cianjur, RSU Karawang, RSU Indramayu, RSU Kuningan, RSU Sumedang, RSU Bayu Asih Purwakarta, RSU Tasikmalaya, RSU Subang, serta RSU Tugu Ibu Depok.

Di artikel selanjutnya akan diulas daftar rumah sakit rujukan untuk ODHA di wilayah DIY dan Jawa Tengah. Simak terus ya Ladies!

Oleh: atika

 

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading