Ladies yang mempunyai kuku – kuku cantik dan indah, harap mewaspadai jenis penyakit kulit ringworm atau cacing gelang yang dapat menyerang kuku – kuku Anda, ya. Ringworm pada kuku – kuku menurut istilah medis disebut dengan Tinea Unguium. Namun, selain ringworm, ada pula Onychomycosis yang merupakan jamur penyebab infeksi pada kuku yang sangat sering dijumpai.
Perlu untuk Ladies ketahui, medicinenet talah melangsir bahwa jamur Onychomicosis membuat kuku –kuku berwarna putih dan buram, menjadi lebih tebal dan lapuk. Bagi Anda Ladies dengan tanda kuku – kuku seperti yang telah disebutkan, wajib segera pergi ke dokter untuk menangani masalah pada kuku – kuku Anda supaya kembali cantik.
Apakah Ladies gemar mengenakan kuku palsu atau pasangan untuk memperindah penampilan kuku – kuku Anda? Sebaiknya, Ladies perlu memperhatikan saat melepas kuku pasangan tersebut ya. Saat Ladies melepaskan kuku pasangan, tidak menutup kemungkinan akan menyebabkan infeksi kecil pada area kuku asli Anda.
Advertisement
Nah, infeksi tersebut, jika tidak segera Ladies tangani dengan tepat, selanjutnya akan menyebabkan air dapat masuk ke dalam melalui kuku Anda, sehingga kelembapan dapat terbentuk. Pada daerah yang lembab inilah yang nantinya akan menyebabkan jamur tumbuh dan menyebabkan Ladies harus melakukan perawatan terbaik untuk segera menyembuhkan ringworm pada kuku.
Akibat dari pemakaian kuku palsu ternyata dapat membuat Ladies mendapatkan perawatan khusus dari ahli kulit ataupun ahli kecantikan kuku. Untuk itu, sebaiknya Ladies mengurangi penggunaan dari kuku pasangan yaa. Dan pastikan untuk selalu memperhatikan kebersihan kuku agar terhindar dari infeksi dari jamur Onychomicosis.
Oleh: rosy
(vem/ver)