Sukses

Beauty

Sebelum Mengobati Keputihan, Kenali Jenis Keputihan Anda

Ladies, tidak jarang keputihan menyebabkan kondisi yang cukup serius serta memunculkan rasa ketidaknyamanan pada diri penderitanya. Keputihan merupakan cairan berwarna putih kental yang keluar dari miss V dan terkadang menimbulkan bau yang kurang sedap. Namun, sebelum mulai mengobati keputihan, terlebih dahulu kenalilah jenis keputihan Anda.

Seperti yang telah dilangsir pada laman caramengobatikeputihan.org, keputihan anda disebabkan oleh beberapa faktor, yaitu keputihan akibat rangsangan seksual, sebelum dan sesudah datang bulan, dan reaksi dari pemakaian obat sebagai detoksifikasi pengeluaran racun. Keputihan juga dapat disebabkan oleh faktor psikologis seperti strees.

Selain itu, caramengobatikeputihanalami.wordpress.com juga menyebutkan penyebab lain dari keputihan, seperti sering manggunakan kamar mandi umum yang kotor, kurang menjaga kebersihan miss V, dan memakai sembarang sabun untuk membasuh daerah pribadi Anda. Apabila Anda menggunakan panty liner dan tidak segera menggantinya, hal itu juga dapat menyebabkan keputihan lho, Ladies.

Namun, perlu untuk Ladies ketahui, bahwa keputihan yang terjadi pada Anda dibedakan menjadi 2 macam, yaitu keputihan fisiologis dan keputihan patologis. Keputihan fisiologis merupakan keputihan normal yang biasa terjadi saat masa subur dan menstruasi. Ciri – cirinya, cairan yang keluar encer bisa berwarna krem atau bening, tidak berbau dan jumlahnya pun sedikit.

Sedangkan keputihan patologis adalah keputihan yang tidak normal. Ciri – cirinya, cairan bersifat kental berwarna putih susu, berbau tidak sedap, dan menimbulkan rasa gatal. Cairan keputihan biasanya juga menyisakan bercak – bercak pada celana dalam, dan cairan yang dikeluarkanpun jumlahnya sangat banyak.

Oleh :rosy

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading