Sukses

Beauty

Cara Memutihkan Tubuh Menggunakan Gula Merah (II)

Di artikel sebelumnya telah diulas cara memutihkan tubuh menggunakan gula merah, yaitu dengan mencampur gula merah dengan minyak zaitun atau jus lemon. Berikut ini cara-cara selanjutnya:

- Gula merah, lemon, dan minyak biji anggur

Seperti dilangsir dari laman ninasworld.hubpages.com, apabila sebelumnya yang digunakan adalah perasan jus lemon, kali ini yang digunakan adalah kulit lemon. Cara membuat scrub dari bahan-bahan ini, yang pertama harus Anda lakukan adalah memarut seperempat gelas kulit lemon menggunakan parutan.

Setelah itu, campur parutan kulit lemon tersebut dengan seperempat gelas gula merah serta 1 gelas minyak biji anggur. Aduk sampai rata, kemudian gosokkan campuran tersebut ke seluruh tubuh Anda.

Fokuskan untuk menggosok bagian tumit, siku, dan lutut. Bagian-bagian tubuh tersebut biasanya terasa kasar. Dengan menggosok scrub tersebut, bagian tubuh tersebut akan menjadi lebih lembut. Bilas menggunakan air hangat apabila Anda sudah selesai menggosok tubuh Anda.

- Gula merah, lemon, dan almond

Campuran gula merah, jus lemon, dan beberapa tetes minyak almond dapat dijadikan sebagai moisturizing scrub atau pelembab kulit. Campuran tersebut sangat bagus untuk menjaga kulit agar tetap terhidrasi. Namun, campuran ini sebaiknya tidak Anda gunakan apabila Anda alergi terhadap almond.

- Gula merah, lemon, dan sabun cair

Dengan menambah sabun cair ke campuran gula merah dan jus lemon, Anda akan mendapatkan campuran baru yang tidak hanya bermanfaat untuk memutihkan kulit, tapi juga bermanfaat untuk melembutkan kulit. Campuran ini lebih mudah dibilas jika dibandingkan dengan campuran-campuran sebelumnya.

Masih ada satu cara lagi mengenai penggunaan gula merah sebagai pemutih kulit. Simak di artikel berikutnya!


Oleh: Andrian Bayu Krisna

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading