Penyakit kanker hati dapat menjadi masalah serius bagi penderitanya. Karena fungsinya yang sangat vital, organ ini tidak dapat tergantikan, dan seseorang tidak dapat bertahan jika kehilangan fungsi hatinya.
Seperti dilangsir dari situs mayoclinic.com, ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk menangani pasien kanker hati. Perawatan yang diberikan dan pengobatan yang diberikan tergantung pada stadium kanker, usia, serta kondisi kesehatan pasien.
Kebanyakan orang menganggap bahwa kanker hanya dapat disembuhkan dengan operasi pengangkatan sel kanker atau transplantasi saja. Sebenarnya ada beberapa metode yang dapat dilakukan untuk menghilangkan sel kanker hati. Misalnya dengan membekukan sel kanker atau memanaskan sel kanker.
Advertisement
Dengan memanfaaatkan nitrogen cair, sel kanker dihancurkan dengan cara dibekukan. Dalam metode pembekuan sel kanker, dokter akan menggunakan sebuah alat yang disebut cryprobe yang berisi nitrogen cair yang diarahkan langsung ke lokasi tumor. Penggambaran dengan ultrasound membantu dokter mengarahkan cryprobe dan memonitor pembekuan sel.
Selain pembekuan, salah satu langkah yang bisa dilakukan adalah dengan memanaskan sel kanker. Dalam prosedur ini dilakukan paparan radiofrekuensi untuk memanaskan dan menghancurkan sel kanker. Lubang kecil di perut dibuat untuk memasukan satu atau beberapa jarum kecil. Dengan bantuan ultrasound atau CT scan, dokter bisa mengarahkan jarum ke tumor dan memanaskannya dengan aliran listrik untuk membunuh sel kanker.
Oleh: Teylita
(vem/ver)