Ladies, seperti halnya yang berlaku untuk meluruskan rambut wanita, meluruskan rambut pria juga bisa dilakukan dalam sekejap dengan cara mencatok rambut. Sayangnya, terlalu sering mencatok untuk meluruskan rambut bisa menyebabkan kerusakan pada rambut pria seperti rambut menjadi kering, rontok, rapuh, bercabang dan kusam.
Namun jangan khawatir, Anda bisa merekomendasikan 6 Tips Aman Meluruskan Rambut Pria dengan Catokan berdasar langsiran info dari laman beauty.about.com berikut ini:
1. Pilihlah alat catok rambut yang memiliki lapisan keramik dengan kualitas yang baik. Lapisan keramik memiliki daya hantar panas yang lebih rendah dan lebih aman untuk rambut dari pada alat catok dengan lapisan besi.
Advertisement
2. Saat melakukan pencatokan rambut, pastikan kondisi rambut dalam keadaan kering sebelum diluruskan. Jangan mencatok saat rambut dalam keadaan basah atau lembab.
3. Hindari mengeringkan rambut menggunakan hair dryer. Biarkan rambut kering secara alami. Untuk mempercepat, gunakan handuk halus atau mengipasnya. Rambut yang terkena panas berulang-ulang akibat hair dryer dan alat catok rambut justru bakal cepat rusak.
4. Sebelum mulai meluruskan rambut, gunakan serum yang berfungsi untuk melindungi lapisan rambut. Hal ini perlu dilakukan agar batang rambut terlindungi dari panas.
5. Jangan menggerakan alat catok rambut di tengah bagian rambut yang sedang dicatok. Hal ini bisa menyebabkan rambut mudah patah dan bercabang.
6. Terakhir dan yang terpenting. Hindari kebiasaan mencatok rambut setiap hari. Cukup lakukan beberapa hari sekali. Atau kalau bisa lakukan catok rambut hanya kalau benar-benar diperlukan.
Oleh : Maulisa
(vem/ver)