Sukses

Beauty

Hal-hal yang Harus dan Tidak Boleh Dilakukan Penderita Dada Sesak Nafas (IV)

Rasa panik dan takut mungkin melanda kepada para penderita dada sesak nafas ketika dada sesak nafas yang Anda derita kambuh menyerang. Namun, sebenarnya Anda tidak perlu mengalami perasaan tersebut apabila Anda mengetahui apa yang harus dan tidak boleh Anda lakukan agar tidak memperparah dada sesak nafas Anda.

Seperti dilansir dari chemocare.com, memang terdapat beberapa hal yang harus Anda perhatikan agar tidak memperparah dada sesak nafas Anda. Hal ini dikarenakan dada sesak nafas yang Anda derita dapat disebabkan oleh hal. Oleh karena itu, Anda harus memperhatikan hal-hal berikut ini.

Menjauhkan diri Anda dari allergen atau penyebab kambuhnya gejala dada sesak nafas merupakan suatu keharusan bagi Anda. Allergen tersebut bisa berupa asap rokok dan kendaraan, debu, serpihan kulit manusia atau hewan, dan allergen lainnya. allergen tersebut bahkan dapat memperparah dada sesak nafas Anda.

Hal yang harus Anda perhatikan berikutnya sangat ampuh membantu Anda ketika dada sesak nafas kambuh di malam hari. Dada sesak nafas mungkin sangat menyiksa Anda disaat Anda mengantuk dan lelah akan aktivitas yang Anda lakukan di siang hari.

Untuk menanganinya Anda dapat mengubah posisi tidur Anda. Jika Anda biasanya tidur hanya dengan menggunakan satu bantal, mulai sekarang Anda dapat menambahkan 2 atau 3 bantal untuk mengangkat kepala Anda. Menggunakan bantal tambahan dapat memperluas area di sekitar paru-paru Anda sehingga membuat Anda bernafas lebih mudah.

Simak juga artikel selanjutnya di artikel Hal-hal yang Harus dan Tidak Boleh Dilakukan Penderita Dada Sesak Nafas V


Oleh : Yuan Sebastian F

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

  • Asma adalah penyakit jangka panjang pada saluran pernapasan yang ditandai dengan penyempitan dan peradangan saluran napas.

    Asma

  • Jakarta adalah Ibu Kota Republik Indonesia.
    Jakarta adalah Ibu Kota Republik Indonesia.

    Jakarta

Loading