Sukses

Beauty

Mengatasi Penyakit Torsio Testis Pada Organ Reproduksi Pria

Halo, apa kabar Anda? Semoga sehat selalu disana. Pada artikel kali ini akan dibahasa tentang pengobatan atau cara megatasi penyakit torsio testis yang kerap sekali menyerang organ reproduksi pria, terutama pada anak-anak dan remaja. Disimak baik-baik ya.

Pengobatan pada torsio testis tidak sesimpel penyakit-penyakit organ reproduksi lain yang sebagian banyak mengandalkan antibiotik sebagai solusinya. Torsio testis sendiri sangat berbeda, karena bukan disebabkan oleh virus atau bakteri. Penyakit ini lebih kearah kelainan fisik (berputar atau melintirnya testis).

Untuk mengobatinya, testis penderita harus dikembalikan ke posisi semula. Hal ini dilakukan untuk meminimalisir kerusakan lebih lanjut. Jika Anda menunda untuk melakukannya, maka Anda baru saja membiarkan testis Anda untuk rusak. Tentu Anda tidak ingin hal itu terjadi bukan?

Ada dua kemungkinan yang akan dilakukan oleh dokter seperti yang dilansir oleh laman medicalnewstoday.com, yaitu:

• Cara manual
Dalam hal ini, dokter akan melakukan dorongan-dorongan kecil pada skrotum (kantong testis) dan berusaha untuk memperbaiki letaknya. Hal ini bisa berhasil, namun jarang sekali ditemukan.

• Dengan operasi
Operasi adalah cara yang paling ampuh untuk kasus seperti ini. Pada saat operasi dokter akan membuat irisan pada skrotum untuk bisa menjangkau testis di dalam. Lalu, secara perlahan skrotum akan dikembalikan ke posisi normalnya. Kemudian dokter akan menjahit satu atau dua testis sekaligus ke bagian yang memungkinkan guna menghindari hal yang sama terjadi lagi.

Oleh: Dwi Yonas P.

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading