Ladies, penyakit yang menyerang daerah kewanitaan khususnya vagina wanita tidaklah sedikit. Penyakit tersebut umumnya berbahaya dan tidak sedikit yang mengancam nyawa si penderita.
Salah satu penyakit vagina yang juga sangat berbahaya ialah Pelvic inflammatory disease (PID). Penyakit yang juga disebut sebagai radang panggul ini tergolong salah satu penyakit berbahaya dan sangat merugikan karena dapat mengakibatkan kemandulan loh Ladies.
Menurut m.webmd.com penyakit ini merupakan penyakit vagina yang diakibatkan karena infeksi oleh mikroorganisme yang terjadi pada organ reproduksi wanita. Penyakit ini merupakan penyakit yang tergolong sangat serius karena infeksi dapat menyebar ke dalam uterus, ovarium, dan tuba vallopi. Sehingga dapat mengakibatkan seorang wanita mengalami kemandulan Ladies.
Advertisement
Selain itu, gonorrhea atau keputihan juga dapat memicu timbulnya penyakit ini. Hubungan intim juga dapat memicu timbulnya penyakit, karena hubungan intim yang tidak sehat biasanya menjadi media penularan penyakit kelamin dari pasangan Ladies.
Ciri-ciri yang bisa Ladies rasakan jika mengidap penyakit pelvic inflammatory disease adalah timbulnya rasa sakit pada pinggu Anda dan mengalami pendarahan yang tidak wajar pada saat melakukan hubungan badan. Ciri lainnya adalah adanya nyeri gerak pada serviks, dan di bagian belakang rahim terjadi timbunan nanah. Jika dibiarkan bertahun-tahun dapat menimbulkan kemandulan dan tumor ganas.
Jika dilihat dari efek yang diakibatkan, penyakit ini adalah penyakit yang menakutkan. Oleh sebab itu, sebaiknya Ladies tetap selalu memperhatikan kesehatan organ kewanitaan dan lakukan kontrol secara teratur ya Ladies.
Oleh : Dwi Yonas P.