Sukses

Beauty

Mengenal Lebih Dekat Penyaki Seksual, Chlamydia

Chlamydia merupakan salah satu penyakit seksual yang disebabkan oleh infeksi karena bakteri. Penyakit ini dapat menular dengan cara melakukan hubungan intim dengan seseorang yang positif mengidap penyakit ini. Penyakit seksual yang satu ini sangat populer di Amerika Serikat.

Menurut laman emedicinehealth.com, Amerika merupakan Negara yang penduduknya banyak mengidap Chlamydia. Sekitar 2,8 juta orang Amerika terinfeksi penyakit ini setiap tahunnya. Penyakit seksual yang satu ini biasanya menyerang para orang dewasa atau para remaja yang kira-kira usianya 24 tahun ke bawah.

Pada wanita, Chlamydia menyebabkan terjadinya pendarahan pasca melakukan hubungan seksual. Orang yang mengidap penyakit ini juga akan kerap merasakan nyeri pada bagian perutnya setelah melakukan hubungan intim.

Chlamydia biasanya banyak muncul di daerah yang perekonomiannya rendah. Di Amerika sendiri, warganya yang banyak mengidap penyakit ini berasal dari kaum urban atau para African American. Penyakit ini juga dapat menurun kepada bayi yang baru saja dilahirkan, jadi jika seorang bayi dilahirkan dari Ibu yang mengidap Chlamydia, kemungkinan besar anaknya juga akan mengalami peyakit ini.

Pada bayi yang baru dilahirkan, penyakit ini dapat menyebabkan pneumonia dan infeksi pada mata sang bayi yang cukup serius. Oleh karena itu, untuk menghindari kemungkinan buruk tersebut, hal yang perlu anda lakukan adalah menjaga kebersihan ketika melakukan hubungan seksual, serta lakukanlah hubungan seksual yang aman.

Oleh: Ratna K.D

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading