Bunda, pernahkah Anda mencoba mengeringkan tanaman obat sendiri di rumah? Memang sih, apotek atau toko obat beberapa sudah mulai menyediakan tanaman obat yang dikeringkan dan diawetkan sehingga bisa langsung digunakan. Tapi, tidak inginkah Anda mengeringkannya sendiri? Mari belajar di sini.
Dari laman pickyourown.org telah merangkum cara mudah untuk mengeringkan tanaman obat sendiri di rumah dari hasil panen tanaman di kebun atau halaman sendiri sehingga Anda bisa langsung mempraktekkannya. Ada banyak jenis tanaman obat yang bisa dikeringkan, salah satu contohnya adalah kemangi yang baik untuk mencegah kerusakan sel karena radiasi dan oksigen.
Berikut langkah dan tips mengeringkan tanaman obat dengan benar;
Advertisement
1. Daun yang baik untuk dikeringkan adalah ketika ia belum berbunga karena memiliki lebih banyak minyak yang beraroma. Sedangkan waktu yang tepat untuk memotong adalah saat pagi hari atau ketika hari mulai petang.
2. Potong daunnya dari bagian batang. Perhatikan juga apabila ada serangga atau daun yang rusak. Gunakan gunting rumput atau pisau yang tajam.
3. Bersihkan dengan air bersih.
4. Keringkan dengan kain kering dengan menjejerkan daun di atasnya tanpa saling menindih. Selanjutnya, letakkan lagi kain lainnya di atas daun yang sudah ditata hingga maksimal 5 lapisan.
5. Lalu, keringkan lagi dengan oven dengan temperatur 65-93 derajat C selama 20 menit. Untuk dapatkan kering yang maksimal, ulangi lagi tips ini selama 2 hari berturut-turut.
6. Potong dan pisahkan daun dari batangnya. Lalu, Anda bisa memotong, merajang, atau membiarkannya hingga digunakan.
7. Untuk penyimpanan, letakkan daun yang sudah kering di wadah yang kering dan tutup rapat. Letakkan di tempat yang kering.
Oleh: Kamilah
(vem/rsk)