Sebelum Anda mengonsumsi kembali teh hijau yang biasanya Anda minum, ada beberapa hal lagi yang harus Anda perhatikan, Ladies, yaitu efek samping dari teh ini jika dikonsumsi dalam jumlah yang melebihi normal. Alih-alih membuat tubuh sehat, malah penyakit yang didapat.
Berikut adalah efek samping lain yang dijelaskan dalam stylecraze.com.
Tidak baik bagi kehamilan
Para dokter menyarankan para ibu hamil untuk menghindari segala macam makanan atau minuman yang mengandung kafein. Hal tersebut karena kafein dapat menyebabkan terjadinya cacat pada kandungan.
Advertisement
Sama halnya dengan kopi dan teh biasa, green tea juga mengandung kafein, Ladies. Meskipun rendah, hal tersebut tetap akan berdampak pada kehamilan. Maka dari itu, jika Anda sedang hamil, hindari segala sesuatu yang mengandung kafein ya, termasuk green tea ini.
Dampak green tea dalam pengobatan
Sama halnya dengan teh-teh lainnya, green tea juga dapat bereaksi dengan obat-obatan. Sebaiknya konsultasikan dulu dengan dokter Anda sebelum memutuskan untuk mengonsumsi green tea saat masih dalam masa pengobatan. Atau usahakan minum green tea dua jam setelah minum obat, ya.
Osteoporosis
Hal ini merupakan dampak yang paling keras dari green tea, Ladies. Beberapa studi menemukan bahwa mengonsumsi green tea dapat meningkatkan jumlah kalsium yang terbawa oleh urin. Hal tersebut tentu saja buruk bagi kesehatan Anda karena kalsium berfungsi untuk menguatkan tulang.
Hal ini terjadi jika Anda mengonsumsinya secara berlebihan, Ladies, yaitu sekitar 4-5 gelas sehari. Jika Anda penggemar green tea dan telah mengonsumsinya dalam jumlah yang banyak, Anda bisa meminum suplemen yang mengandung kalsium untuk mengatasi hilangnya zat yang dibutuhkan tulang tersebut.
Hal-hal di atas akan terjadi dengan konsumsi yang berlebih kok. Jika Anda hanya meminum sekitar 2-3 gelas satu hari, Anda masih bisa mendapatkan khasiat kesehatannya. Jika lebih dari itu, baru akan terjadi gangguan kesehatan.
Oleh: Tulus W.
(vem/rsk)