Banyak orang mengasosiasikan efek mengantuk pada obat-obatan kimia yang biasa mereka minum pada saat mereka jatuh sakit. Memang benar banyak obat-obatan kimia yang memiliki efek mengantuk tersebut, Ladies tetapi hal ini tidak berarti bahwa obat alternatif bebas dari efek yang satu ini. Ternyata ada juga bahan-bahan obat alternatif yang bisa memiliki efek samping tersebut. Obat alternatif apakah itu?
Terdapat beberapa jenis obat herbal yang bisa mengakibatkan Anda mengalami kantuk yang amat sangat tersebut. Obat-obatan herbal yang memiliki efek tersebut adalah jenis obat alternatif yang biasa digunakan untuk meredakan depresi, stres dan insomnia yang Anda derita. Jenis-jenis obat tersebut meliputi chamomile, valerian, dan kava-kava. Bahan-bahan obat tradisional yang disebutkan terakhir itulah yang biasanya menjadi penyebab utama timbulnya rasa kantuk pada Anda.
Efek samping yang satu ini sebenarnya bergantung pula pada Anda semua. Ada beberapa orang yang mungkin lebih sensitif pada obat-obatan herbal. Jika Anda termasuk dalam kumpulan orang-orang ini, Anda akan sering merasakan rasa kantuk, khususnya pada siang hari, setiap Anda mngkonsumsi obat-obatan herbal yang berasal dari bahan-bahan yang telah disebutkan di atas.
Advertisement
Oleh karena itu, jangan pernah mengoperasikan mesin-mesin berat ataupun menyopir setelah Anda mengkonsumsi obat-obatan herbal tersebut. Resiko yang Anda ambil terlalu besar. Rasa kantuk yang Anda rasakan tersebut bisa sampai membahayakan nyawa Anda lho, Ladies. Anda tidak mau hal tersebut terjadi kan?
Oleh: Meilia Hardianti
(vem/rsk)