Sukses

Beauty

Mengenal Berbagai Bentuk Wajah

Ladies ingin tampil lebih fresh dengan merubah gaya rambut yang selama ini ladies miliki? Ingin rambut pendek ala Emma Watson atau model asimetris ala Rihanna? Atau ladies ingin memakai kacamata agar tampil lebih chic?

Boleh-boleh saja. Tapi tunggu dulu, jangan asal pilih model rambut atau aksesori wajah ya Ladies. Sesuaikan dengan bentuk wajah ladies agar ladies tidak salah pilih dan malah membuat penampilan ladies tidak maksimal.

Nah, masalahnya ada berapa macam sih bentuk wajah itu? Yuk kita simak jenis-jenisnya berikut ini, dipandu lansiran dari sheknows.com.

Wajah oval berbentuk seperti telur terbalik, bagian dahi sedikit lebih lebar dari bagian dagu, dan dagu berbentuk agak bulat. Sedangkan bentuk wajah persegi memiliki sisi lurus dan memiliki lebar dan panjang yang hampir sama, serta memiliki garis rahang berbentuk persegi. Bentuk wajah bulat memiliki garis rahang bulat dan penuh serta memilili tulang pipi yang lebar.

Berikutnya adalah wajah berbentuk hati atau segitiga terbalik. Bentuk wajah ini agak panjang dan tidak terlalu lebar, serta memiliki garis rahang yang panjang dan mencuat. Area rahang juga menjadi bagian wajah yang paling sempit dari wajah berbentuk hati.

Kemudian ada juga kategori wajah berbentuk oblong. Bentuk wajah ini memiliki dahi, pipi dan garis rahang yang sama lebar. Dan yang terakhir adalah bentuk diamond. Tulang pipi bentuk wajah diamond agak tinggi dan menjadi bagian wajah terlebar.

Nah, setelah ladies mengetahui bentuk wajah ladies, ladies bisa bereksplorasi dengan gaya rambut atau memilih aksesori wajah yang sesuai dengan bentuk wajah ladies.

Oleh: Teylita A

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading