Ladies, bagi penderita diabetes merawat kaki memang tidak mudah. Mereka harus lebih berhati-hati agar tidak menimbulkan masalah seperti bisul, infeksi, gangren, dan penyakit lain.
Diperlukan juga pengobatan rutin, perawatan infeksi, rawat inap, operasi dan amputasi. Biayanya juga tidak sedikit.
Menurut clinical.diabetesjournals.org, perawatan kaki diabetes cukup mahal. Anda harus mengeluarkan biaya sekitar $8,000 atau senilai 80 juta untuk pengobatan bisul saja.
Advertisement
Untuk kaki yang sudah terinfeksi justru memerlukan biaya yang lebih mahal lagi sekitar 170 juta. Sementara untuk biaya amputasi dibutuhkan sekitar 450 juta. Cukup untuk membeli mobil terbaru bukan?
Terlepas dari biaya tadi, anda juga harus mengeluarkan biaya untuk obat-obatan. Wah, mahal banget!
Disamping itu, amputasi atau operasi yang diambil penderita diabetes hanya mampu bertahan 3 sampai 5 tahun saja dikarenakan dalam kurun waktu 18 bulan setelah proses amputasi, bisul dan infeksi pada kaki anda bisa muncul lagi.
Juga dijelaskan biaya obat-obatan yang diperlukan penderita diabetes yakni sekitar 600 ribu perbotol suplemen utama penderita diabetes.
Sudah bisa anda bayangkan berapa rupiah lagi untuk pengobatan insulin yang dibutuhkan selama hidup anda. 1 botol insulin hanya bisa bertahan 2 minggu.
Ladies, jika anda mengidap sakit diabetes lalu anda tidak hati-hati saat memotong kuku kaki dan melukai kaki anda sendiri. Coba anda perkirakan berapa rupiah yang harus anda keluarkan! Sekali lagi, biayanya tidak sedikit.
Oleh: Rannie
(vem/rsk)