Ladies, pahamkah Anda tentang arti angka dan huruf yang tertera pada label bra Anda? Angka pada label tersebut menunjukkan lingkar dada yang terdapat pada bawah payudara Anda. Dengan kata lain, angka tersebut menunjukkan panjang tali kait bra Anda dalam hitungan inci.
Huruf yang mengikuti angka tersebut merupakan ukuran cup bra. Setiap inci perbedaan antara ukuran lingkar dada bawah dengan lingkar dada penuh menentukan huruf yang akan mengikuti angka pada label bra Anda.
Misalnya, jika lingkar bawah payudara Anda adalah 34 inci, maka ukuran bra Anda bernomor 34. Untuk menentukan huruf, jika perbedaan antara lingkar bawah dan lingkar penuh hanya 1 inci, maka cup bre yang tepat untuk Anda adalah A. Jika perbedaan tersebut adalah 2 inci, maka Anda perlu mencari bra dengan label 34B.
Advertisement
Untuk mengetahui lingkar dada Anda, sebaiknya meminta pertolongan orang lain untuk melakukannya. Seakurat apapun hasil pengurukuran yang Anda lakukan sendiri, hasil pengukuran yang dilakukan orang lain jauh lebih akurat untuk dijadikan bahan acuan.
Untuk melakukan pengukuran, Anda sebaiknya mengenakan kaos tipis atau pakaian lain yang tidak terlalu tebal. Laman 007b.com menyatakan bahwa pengukuran tetap dapat dilakukan meski Anda tengah memakai bra. Namun, usahakan bra yang Anda gunakan bukanlah bra yang tebal.
Pengukuran payudara juga harus mempertimbangkan kondisi payudara itu sendiri. Jika Anda memiliki bentuk payudara besar atau payudara dengan posisi yang melorot, mintalah orang yang mengukur untuk menarik tali bra Anda ke atas untuk mendapatkan ukuran lingkar dada yang lebih akurat.
Oleh: Ratih Kristianasari
(vem/rsk)