Sukses

Beauty

Tiga Panduan Agar Kuku Tetap Indah

Karena bentuknya yang kecil, terkadang kuku kerap luput dari perawatan. Padahal kuku merupakan salah satu organ yang menunjang penampilan Anda, terutama kuku pada tangan. Kuku yang indah dapat membuat seorang wanita menjadi lebih percaya diri untuk berinteraksi di kehidupan sehari-hari. Menjaga kebersihan kuku merupakan hal yang bisa Anda lakukan untuk menjaga keindahannya.

Merawat kuku sebenarnya tidaklah sulit, Anda hanya perlu meluangkan sedikit waktu Anda untuk memberikan perhatian lebih pada kuku-kuku Anda. Di artikel kali ini Anda akan diajak untuk mengulas beberapa panduan yang bisa Anda lakukan untuk mempertahankan keindahan kuku-kuku Anda yang berhasil dirangkum dari laman mayoclinic.com.

1. Jagalah Agar Kuku Tetap Kering
Salah satu faktor yang menyebabkan kuku mudah patah alias rapuh adalah seringnya terkena air. Air ternyata dapat mengikis beberapa partikel penting pada kuku dan menyebabkan kuku menjadi mudah patah. Untuk menghindari kerapuhan kuku, gunakanlah sarung tangan ketika Anda akan melakukan aktivitas yang membuat kuku terkena air.

2. Potonglah Kuku Anda Secara Teratur
Menjaga kebersihan kuku juga merupakan salah satu cara yang penting untuk menjaga keindahan kuku. Anda dapat menjaga kebersihan kuku dengan memotongnya secara teratur. Gunakanlah guntig kuku yang tajam ketika Anda memotong kuku, agar kuku dapat terpotong dengan sempurna.

3. Gunakanlah Pelembab
Bukan hanya wajah yang memerlukan pelembab, kuku pun ternyata membutuhkannya. Gunakanlah pelembab kuku agar mencegah kuku menjadi kering.

Oleh: Ratna K.D

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading