Sukses

Beauty

Narsisme dan Kenapa Cermin Begitu Menggoda

Menghargai kecantikan diri sendiri merupakan sebuah cara yang paling mudah untuk memperoleh rasa percaya diri. Namun, terlalu mengagumi diri sendiri juga bukan merupakan hal yang sehat lho, Ladies. Sebuah cerita dari masa lalu menjadi bukti dari hal ini.

Dalam mitologi Yunani, terdapat seorang karakter bernama Narcissus, atau Narkissos. Menurut Wikipedia.com, Narkissos dikisahkan sebagai seorang pemburu yang teramat sangat tampan. Selain tampan, Narkissos juga diceritakan sebagai seseorang yang sangat sombong dan juga sangat memuja ketampanan yang dimilikinya. Ego-nya membuatnya membenci serta merasa tidak ada yang pantas untuk bersanding dengan dirinya.

Ketampanan dan kesombongannya yang terkenal di sepenjuru hutan membuatnya dijauhi oleh banyak mahkluk penghuni hutan. Namun, kesombongan dan ketampanan Narkissos tidak berlangsung lama. Saat seorang peri hutan yang kesal dengan sikap Narkissos membawanya menemukan danau dengan air paling jernih dalam hutan.

Saat dirinya menemukan danau yang jernih dan dia bisa melihat wajahnya sendiri di pantulan air danau, kesombongannya berganti menjadi rasa kagum dan cinta yang berlebihan pada bayangannya sendiri. Tidak mampu meninggalkan pantulan dirinya sendiri, Narkissos akhirnya meninggal dengan masih menatap wajah tampan di dalam danau yang tidak lain adalah dirinya sendiri

Kecantikan sudah menjadi sebuah isu yang kerap kali dibicarakan di masa lalu, bahkan di dalam mitologi sekalipun. Narkissos yang mencintai dirinya sendiri adalah sebuah contoh yang bahkan menjadi sebuah istilah psikologis untuk seseorang yang terlalu cinta pada diri sendiri, yaitu narsisme.

Oleh: Mamor Adi P.

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading