Salah satu bagian yang paling sakit dari demam adalah kulit yang sangat kering dan mulai retak-retak. Laman dailyglow.com telah meyakinkan bahwa selama bertahun-tahun cara yang paling baik untuk menjaga agar mulut tetap lunak adalah dengan cara menjaga kelembaban mulut itu sendiri yang pada akhirnya dapat mengurangi rasa sakit karena retak.
Untuk melakukan hal tersebut, anda dapat memanfaatkan minyak pelembab alami. Bahan tersebut dapat anda temukan di dapur yakni berupa minyak yang terbuat dari tanaman. Beberapa contoh dari bahan tersebut antara lain adalah minyak zaitun alami, minyak kelapa, atau minyak jagung.
Pengaplikasian tersebut dengan menggunakan kapas dapat menghidrasi kulit kering karena demam. Setelah minyak tersebut merasuk, anda dapat lebih mudah berbicara dan menggerakkan bibir tanpa harus merasakan sakit. Sebagai keuntungan tambahan, sedikitnya keretakan berarti semakin sedikit pendarahan selama proses penyembuhan.
Advertisement
Selain itu, anda juga dapat menggunakan gel anti rasa sakit. Dengan menghilangkan rasa sakit yang anda alami, setidaknya Anda tidak lagi mengeluh kesakitan karena bibir pecah-pecah. Beberapa tetes gel ini juga dapat melembabkan bibir pecah karena demam.
Terakhir, cara yang paling mahal yang dapat anda lakukan adalah dengan mengaplikasikan lip balm. Lip balm yang berbahan dasar minyak dapat melembabkan dan menghidrasi bibir yang pecah. Usahakan untuk menggunakan lip balm tanpa pewangi dan pewarna.
Oleh: Ratih Kristianasari
(vem/rsk)