Apa nih yang terlintas dalam benak Anda tentang bayam? Popeye ya? Tokoh kartun gotot itu benar sekali lho Ladies ketika mengatakan bayam sangat baik untuk kesehatan. Selain rasanya yang yummy, bayam memberikan nutrisi penting bagi tubuh kita.
Menurut stylecraze.com, bayam juga baik untuk kulit dan rambut kita. Bayam mentah mengandung karoten, asam amino, iodine, potassium dan magnesium, serta vit A, C, K, E dan B kompleks yang baik bagi kesehatan. Ada pula zat mineral seperti alkalin yang membantu menyeimbangkan pH di dalam tubuh Anda.
Karena itulah, untuk mendapatkan begitu banyak kandungan dalam bayam, akan lebih baik jika kita mengonsumsinya dalam bentuk mentah. Salah satunya adalah dengan membuatnya menjadi jus. Berikut ini adalah keuntungan yang bisa kita dapatkan dari jus bayam:
Advertisement
1. Nutrisi tinggi yang terkandung dalam bayam membantu terbuatnya sel darah merah sehingga Anda tidak akan terkena anemia.
2. Karena tingginya zat alkalin dalam bayam, Anda akan bebas dari rheumatoid arthritis.
3. Bayam dapat membersihkan jaringan tubuh dan menjaga keseimbangan alkalin dalam darah.
4. Dengan vit C yang dikandungnya, bayam bisa menyembuhkan pendarahan gusi.
5. Tingginya kadar asam folik dan antioksidan dalam sayuran ini dapat mengurangi tingkat homositein tubuh dan menurunkan bahaya dari atherosclerosis.
Masih ada beberapa kebaikan dari jus bayam lho, Ladies. Masih penasaran, bukan? Simak kelanjutannya ya!
Oleh: Kustin Ayuwuragil D.
(vem/rsk)