Apakah Anda suka merokok? Di dalam kemasan rokok pati sudah sering terbaca akibat-akibat dari rokok seperti impotensi, serangan jantung dan lainnya. Ternyata ada efek lain yang tidak kalah pentingnya untuk Anda ketahui.
Sudah bukan hal baru bahwa Indonesia adalah produsen rokok yang cukup besar. Ditambah lagi tidak adanya hukum yang mengatur pemakaian rokok terutama di tempat-tempat umum membuat para perokok bebas menyebarkan asap mereka. Sebenarnya asap rokoklah yang membuat pendengaran manusia berkurang.
Semakin sering dan semakin banyak merokok maka semakin besar pula kesempatan untuk kehilangan pendengaran sampai tuli total. Faktor lain yaitu paparan suara dan gaya hidup juga bisa menentukan apakah pendengaran Anda akan bermasalah atau tidak. Meskipun bagian telinga kurang sering diperhatikan dalam kebiasaan merokok, tapi efek samping ini bisa terjadi kapan saja.
Advertisement
Laman boldsky.com memaparkan beberapa statistik yang penting untuk diketahui.
- Dari studi yang melibatkan 3000 orang, hampir 70 persen perokok akan beresiko kehilangan pendengaran lebih besar dari yang bukan perokok.
- Perokok 1.69 kali lebih beresiko pendengaran rusak.
- Perokok berat 1.30 kali lebih beresiko pendengaran rusak hampir di segela usia terutama lansia.
- 25,9 persen perokok di usia muda (48-59 tahun)lebih banyak kehilangan pendengaran dibandingkan 16,1 persen orang yang bukan perokok. Sedangkan 22,7 persen mantan perokok menderita kehilangan pendengaran. Hasil yang sama juga didapat pada lansia.
- Hasil studi menemukan bahwa perokok pasif bisa kehilangan pendengaran juga terutama bagi mereka yang tinggal bersama perokok akan 1.94 kali lebih rentan mengalami masalah pendengaran dari mereka yang hidup tanpa perokok.
- Dari 3.753 orang usia antara 48 dan 92 tahun 46 persen bukan perokok, 39,3 persen mantan perokok dan 14,7 persen adalah perokok baru.
Walaupun terlihat remeh, yang paling baik Anda segera berhenti merokok. Pikirkan juga kesehatan orang lain di sekitar Anda dan jangan terlalu egois mentang-mentang merokok itu nikmat bagi Anda sendiri.
Oleh: Hening
(vem/rsk)