Sukses

Beauty

Beda Bentuk Mata, Beda Trik Makeup-nya (Bagian 2)

Ladies, jika Anda sedang bereksperimen dengan eye cat makeup, pernahkah Anda merasa bahwa aplikasi makeup mata Anda tidak seindah seperti yang diajarkan tutorial? Kalau iya, coba kenali dulu bentuk mata Anda dan coba lakukan sedikit koreksi dengan trik makeup yang paling sesuai dengan mata Anda.

Pada bagian pertama telah dibahas trik makeup yang sesuai untuk jenis mata berjarak lebar, mata berjarak dekat, dan mata kecil. Kali ini, kita cari tahu yuk bagaimana trik makeup yang sesuai untuk jenis mata lainnya seperti yang telah dirangkum dari youqueen.com berikut ini:

1. Mata berbentuk almond
Ladies, jika mata Anda berbentuk almond, aplikasikan eyeliner hanya pada garis mata bagian atas. Jika Anda ingin mewarnai bagian bawah mata, buatlah garis di bawah mata hanya di luar waterline.

2. Mata bulat
Jika mata Anda berbentuk bulat, coba aplikasikan eyeliner pada dua per tiga bagian mata atas dan bawah menuju ke luar agar mata tampak lebih oval. Nah, kalau Anda menghendaki mata yang tampak lebih terbuka, jangan hubungkan ujung-ujung garis eyeliner atas dan bawah ya.

3. Mata sipit
Untuk mata sipit, aplikasikan eyeliner hitam secara tipis hanya pada bagian atas mata dan buat garis putih dengan eyeliner pensil di bagian bawah mata agar mata Anda terkesan lebih lebar.

Oleh: Ayu Liskinasih

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading