Ladies, jika telinga Anda terasa gatalo dan perih saat ditekan Anda harus berhati-hati ya karena bisa jadi telinga Anda mengalami infeksi telinga luar atau biasa disebut dengan otitis. Sebenarnya apa sih penyebabnya dan bagaimana cara mencegahnya?
Seperti yang dilansir dalam mayoclinic.com infeksi telinga luar atau otitis eksternal sering kali disebakan oleh infeksi bakteri yang menyerang lapisan kulit di saluran telinga nih Ladies. Tapi Anda tidak usah khawatir karena pengobatan yang tepat akan menghilangkan infeksi tersebut kok.
Kanal telinga paling luar memiliki sistem pertahanan alami untuk mencegah infeksi loh. Bentuk kanal yang miring kebawah membuat air tidak akan masuk ke telinga melainkan mengalir keluar nih. Kelenjar kanalpun memproduksi kotoran telinga atau biasa disebut dengan cerumen yang dapat menolak air. Kotoran telinga tersebut juga berfungsi untuk menghambat pertumbuhan bakteri di telinga loh.
Selain itu, kotoran telinga tersbut dapat mengumpulkan sel-sel kulit mati serta kotoran yang masuk untuk membuat kotoran-kotoran tersebut keluar dari telinga.
Infeksi telinga luar ini dapat terjadi pada semua usia loh Ladies. Baik anak-anak maupun seorang yang sudah dewasa loh. Untuk mengobatinya, gunakan obat tetes telinga dengan beberapa kombinasi seperti larutan asam, antibiotik untuk melawan bakteri, steroid untuk mengurangi peradangan, serta obat anti jamur untuk mengatasi infeksi yang disebabkan oleh jamur.
Advertisement
Segera hubungi dokter untuk mengobati rasa sakit dan tidak nyaman ditelinga Anda ya. Apalagi, jika sampai terjadi demam jangan sampai Anda membiarkan terlalu lama. Bisa-bisa akan fatal akibatnya loh!
Oleh: Gilang Pratiwi
(vem/rsk)