Sukses

Beauty

Penyebab Rambut Rontok III: Obat-obatan

Ladies, rambut rontok bukan masalah yang yang asing lagi, sebab hal ini sering terjadi pada setiap orang baik pria maupun wanita. Apa jadinya jika tiap hari rambut Anda berguguran dalam jumlah yang banyak? Bisa-bisa Anda pada usia muda akan mengalami kebotakan. Sebelum hal itu terjadi, ada baiknya Anda mengetahui penyebab rambut rontok.

Penyebab rambut rontok banyak sekali, selain karena faktor hormon dan faktor gen, ternyata mengonsumsi obat-obatan juga dapat menyebabkan kerontokan pada rambut. Dijelaskan pada situs mayoclinic.com, bahwa jenis rambut rontok yang di sebabkan oleh seringnya mengonsumsi obat-obatan yang berdosis tinggi disebut jenis rambut rontok “Alopecia Difusa”. Jenis rambut rontok “Alopecia Difusa” disebabkan oleh faktor dosis tinggi oleh penggunaan obat dan vitamin yang tinggi dan banyak.

Banyak sekali obat-obatan yang dapat menyebabkan rambut rontok, akan tetapi sifat obat tersebut hanya bersifat kerontokan sementara. Obat-obatan tersebut diantaranya obat kemoterapi yang digunakan dalam pengobatan kanker, antikoagulan, retinoid yang digunakan untuk mengobati jerawat dan kulit, beta-adrenergic blockers yang digunakan untuk mengontrol tekanan darah, dan kontrasepsi oral.

Perlu Anda ketahui bahwa penderita kanker yang harus menjalani chemotherapy tak jarang akan cenderung mengalami rambut rontok. Obat-obat yang dikonsumsi untuk mengobati penyakit yang berat mengandung bahan yang panas untuk rambut, rambut kehilangan nutrisi, kehilangan kekuatan pada lapisan kulit, dan rambut rontok tidak dapat di hindari. Tetapi tenang saja ladies, jika penderita rambut rontok alopecia difusa sudah sehat dari penyakit berat dan berhenti dalam mengonsumsi obat-obat yang dosis tinggi, rambut akan tumbuh sehat kembali.

Selain hormon, gen dan obat-obatan, ternyata masih ada nih penyebab terakhir yang akan diulas secara mendalam di Penyebab Rambut Rontok IV: Penyakitan.

Oleh: Ismaya Indri Astuti

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading