Ladies, masalah rambut ada berbagai macam. Mulai rambut rontok, pecah-pecah, hingga ketombe. Ketombe diasosiasikan dengan kepercayaan diri. Bagaimana mungkin bisa tampil dengan percaya diri menggunakan baju hitam jika ketombe muncul terus? Bagaimana mengatasinya, adakah cara alami yang ampuh? Temukan rahasia perawatan rambut dalam mengatasi ketombe berikut ini yang dilansir dari laman wikihow.com.
1. Cuci rambut secara berkala namun tak berlebihan. Tahukah anda kulit kepala akan mengalami peremajaan setiap 27-28 hari? Dan setiap kali peremajaan kembali kulit kepala akan menggugurkan kulit yang lama dan menggantinya dengan kulit yang baru. Serpihan kulit lama inilah yang kita kenal dengan ketombe. Cara menghilangkannya sebenarnya cukup dengan mencucui rambut secara berkala atau setiap hari menggunakan shampo ketombe sampai serpihan kulit berkurang, lalu diikuti dengan menggunakan shampo anti ketombe tiap 2-3 minggu.
2. Berikan jeda waktu agar shampo ketombe bekerja. Ketika memakai shampo jangan langsung membilas cepat-cepat, berikan waktu kurang lebih 5 menit saja lalu bilas menyeluruh. Penggunaan shampo yang terlalu sering, apalagi jika mengandung sulfat, akan membuat kulit kepala iritasi dan kering akibatnya ketombe semakin bertambah.
Advertisement
3. Setelah keramas atau mandi usahakan menyisir rambut yang gunanya menyalurkan minyak alami rambut ke seluruh bagian kulit kepala sehingga kulit kepala tidak kering.
4. Hindari stres dan situasi yang membuat stres. Coba hindari stres atau usahakan stres bisa ditanggulangi dengan cara yang sehat dan efektif agar ketombe tak lagi datang.
Oleh: Rahmawati
(vem/rsk)