Ladies, pernahkah anda mendengar penyakit kelenjar tiroid? Penyakit ini menyerang kelenjar tiroid yang berada di leher depan sedikit di bawah laring. Salah satu gejala yang paling menonjol adalah adanya pembengkakan pada leher bagian depan.
Penyakit ini, meskipun menyerang leher berbeda lho ladies dengan penyakit gondongan. Penyakit ini menimbulkan pembengkakan pada leher bagian depan saja dan tidak sebesar pembengkakan saat anda mengalami gondongan.
Dikutip dari www.everydayhealth.com, tiroid pada dasarnya merupakan salah satu kelenjar endokrin terbesar yang ada pada tubuh manusia. Kelenjar ini memiliki fungsi yang sangat fital yaitu mendistribusikan hormon ke seluruh organ maupun sel-sel yang ada dalam tubuh kita.
Advertisement
Selain itu, kelenjar yang hanya sebesar dua inci ini juga sangat berperan dalam mengatur suhu tubuh seseorang dan ritme pompa jantung. Tugas penting lainnya yang dimiliki oleh kelenjar tiroid ini adalah untuk menyeimbangkan organ-organ yang ada dalam tubuh kita.
Bila kelenjar ini tidak dapat melaksanakan tugasnya dengan baik, maka tubuh akan dikatakn mengalami gangguan kelenjar tiroid (hypothyroidism) yang selanjutnya akan dapat menurunkan fungsi-fungsi beberapa organ dalam tubuh kita. Bila tidak segera diatasi, maka akan dapat menyebabkan komplikasi seperti misalnya kolestrol tinggi, gangguan pada kinerja hati, serta beberapa penyakit lainnya.
Penyakit kelenjar tiroid memiliki beberapa gejala antara lain cepat lelah, demam tinggi, rambut kering, kolestrol tinggi, dan masi banyak gejala lain. Untuk mendiagnosis penyakit ini ada baiknya anda segera menghubungi dokter langganan anda setelah merasakan beberapa gejala di atas.
Oleh: Ellis Dwi Rachmawati
(vem/rsk)