Siapa yang tidak ingin tampil seksi? Semua Wanita mendambakan tubuh langsing dan seksi. Salah satu cara adalah dengan memakai baju pelangsing. Ladies tahu nggak ada baju pelangsing tubuh dari bambu. Bagaimana ya cara membuatnya?
Seperti yang dilansir dalam ec21.com, sejalan dengan perkembangan teknologi yang sangat pesat, gaya hidup dan lingkungan telah banyak berubah. Akan tetapi, masyarakat mulai kembali pada kedidupan yang alami, sederhana dan sehat.
Gerakan kembali pada hidup yang alami telah menginspirasi kehidupan masyarakat.Salah satu inovasi adalah penemuan arang bambu yang digunakan sebagai pelapis kain baju pelangsing tubuh.
Advertisement
Arang bambu ini berasal dari bambu yang telah berumur 5 tahun. Bambu pilihan ini dipanaskan dalam suhu 1180 derajat dan menjadi arang. Lalu, material arang ini diproses untuk menjadi partikel yang sangat kecil dan dikombinasikan dengan poliester.
Diproduksi dengan nanoteknologi yang sangat canggih, material tersebut berubah menjadi serat kain dengan kualitas tinggi, elastis, higienis, dan nyaman dipakai. Material kain ini mendapat reputasi sebagai "black diamond". Di Jepang, material kain ini dikenal sebagai menyelamat lingkunag abad 21.
Dengan bahan berkualitas tinggi itu, maka akan dihasilkan baju pelangsing dengan keunggulan sebagai berikut: penyerapan sempurna, penguapan yang bagus, anti bakteri dan anti bau tak sedap.
Inovatif ya, Ladies?
Orista V Anggraningtyas
(vem/ova)