Sukses

Beauty

Penderita Asma Sedang Berdiet? Perbanyak Magnesium dan Kalium

Magnesium itu penting loh bagi seseorang yang menderita asma. menurut sebuah penelitian, magnesium ini mampu memberikan asupan yang baik bagi penderita asma. Konsumsi magnesium yang sesuai dengan kebutuhan akan memberikan dampak menurunkan resiko penyakit asma bagi penderitanya.

Saat anda berdiet, agar kondisi penyakit sama anda membaik, anda bisa mengkonsumsi makanan dengan kandungan magnesium yang banyak di dalamnya. Mengkonsumsi makanan yang mengandung banyak magnesium saat anda menjalankan diet anda akan merasakan peningkatan fungsi paru-paru dan mengurangi gejala mengi pada asma anda.

Menurut healwithfood.org saat seseorang mengalami penyakit asma yang akut di rumah sakit, penderita asma itu akan diberikan suntikan magnesium intravena yaitu sejenis pengobatan asma menggunakan magnesium yang disuntikkan langsung ke dalam pembuluh darah penderita asma. hal ini dilakukan karena magnesium mampu menjadikan sel otot polos pada bagian saluran pernafasan menjadi lebih santai sehingga bisa mengurangi serangan asma pada penderitanya.

Selain itu, mengkonsumsi magnesium bagi penderita asma yang diet juga perlu dilakukan untuk menjaga tingkat kecukupan kalium dalam tubuh. Kalium ini merupakan mineral lain yang berfungsi sebagai mineral yang bisa meningkatkan fungsi paru-paru dan mengurangi intensitas masalah yang ditimbulkan oleh penyakit asma.

Untuk bisa memenuhi kebutuhan akan magnesium dan kalium setiap harinya selama anda berdiet, anda perlu mengkonsumsi akar sayuran, serta kacang-kacangan.

Oleh: Nastiti Primadyastuti

(vem/ova)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading