Sukses

Beauty

Waspadai Makanan Kacang-kacangan Bagi Penderita Asma!

Asma adalah penyakit yang menyerang sistem pernafasan yang disebabkan meradangnya saluran kerongkongan yang menghambat suplai udara ke paru-paru. Asma dapat disebabkan oleh berbagai pemicu, dan kebanyakan penderita asma juga memiliki alergi terhadap makanan tertentu. Alergi timbul karena tubuh salah merspon makanan yag masuk sebagai gangguan, dan alergi asma juga banyak berkonstribusi terhadap memburuknya serangan asma.

Kacang-kacangan merupakan golongan makanan yang terdiri dari berbagai jenis tanaman, ada yang biasa disebut tree nut dan peanut. Tree nut adalah jenis kacang yang merupakan buah berkulit keras dari sebuah tanaman, contohnya kacang mede, almond, walnut, hazelnut, dan lainnya. Sedangkan peanut adalah kacang yang termasuk ke dalam polong-polongan yang bijinya terbagi menjadi dua atau lebih dalam tiap kulitnya, contohnya buncis, kedelai, kacang polong, dan lainnya.

Kacang-kacangan ini tentunya menawarkan kandungan protein yang luar biasa. Namun, banyak orang yang terdeteksi menderita alergi tree nut. Berdasar lansiran dari situs livestrong.com, di Amerika Serikat saja tercatat sebanyak 1.8 juta orang menderita aleergi ini menurut data dari Food Allergy and Anaphylaxis Network. Parahnya, alergi ini kebanyakan dimulai di masa balita dan kanak-kanak dan hanya sekitar 9% dari mereka yang terbebas dari alergi ini ketika dewasa.

Jadi tingkatkan kewaspadaan penuh pada jenis makanan kacang-kacangan bagi anda penderita alergi dan asma karena protein kacang-kacangan juga dapat ditemukan di sereal, biskuit, cokelat, permen, saus, bahkan makanan beku! Kebanyakan restoran Cina, Vietman, Thailand, dan India juga sering menggunakan minyak kacang dalam memasak! Dan waspadai juga penggunaan kacang dalam produk kosmetik seperti lotion dan shampo!

Oleh: Zurriat Nyndia

(vem/tyn)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading