Selain jahe dan vitamin C, ternyata Vitamin B juga sangat berguna untuk mengurangi resiko kanker payudara lho Ladies. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa ada sebuah kandungan dalam vitamin B yang ampuh untuk mengurangi resiko kanker payudara.
Studi yang dilakukan oleh peneliti dari University of Hawaii Cancer Center di Honolulu, Hawaii, itu melibatkan sekitar 1.412 wanita. Berdasarkan hasil penelitian mereka, sebuah bentuk aktif dari vitamin B9 yang bernama pyridoxical-5’-phospate (PLP) dapat mencegah pertumbuhan kanker payudara pada wanita, juga pria dalam beberapa kasus.
Hasil tersebut juga menunjukkan bahwa subjek penelitian dengan tingkat konsentrasi plasma PLP yang tinggi lebih sedikit berisiko terkena kanker payudara invasive daripada wanita dengan konsentrasi PLP yang rendah. Hal tersebut, bersama dengan hasil penelitian lain sebelumnya, mengindikasikan bahwa folate (kandunagn dalam vitamin B) dan kandungan vitamin B yang lain dapat mencegah munculnya kanker payudara, terutama pada wanita yang belum menopause.
Kadar PLP dalam wanita yang memiliki masalah berat badan alias obesitas dan merokok cenderung memiliki kadar konsentrasi PLP yang rendah. Dibandingkan dengan mereka, resiko kanker pada wanita dengan kadar PLP yang tinggi turun hingga 30 persen .
Menurut naturalnews.com, berdasarkan American Journal of Epidemiology tahun 2012, resiko kanker payudara menurun hingga 40 persen bagi wanita yang banyak mengkonsumsi folate. Penelitian yang dilakukan di Hawaii juga menemukan bahwa vitamin B6 dalam dosis tinggi dapat menghambat pertumbuhan sel tumor.
Kanker payudara memang merupakan penyakit yang berbahaya, tapi bukan berarti tidak bisa dicegah tuh Ladies. Lakukan pemeriksaan secara rutin dan konsumsi makanan dengan kadar Vitamin B yang tinggi akan menjauhkan Anda dari penyakit ini. Stay aware and be healthy ya!
Oleh Sony Anshar
Beauty
Cegah Kanker Dengan Vitamin B
Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.
What's On Fimela
powered by
Advertisement