Sukses

Beauty

Asma Attacks: Belajar Untuk Tenang dan Tahu Saat Butuh Pertolongan

Ladies, seperti penyakit pada umumnya, asma juga terpengaruh oleh kondisi pikiran si penderita. Contohnya jika anda memiliki trauma serta pikiran negatif tentang serangan asma yang mungkin anda dapatkan, maka serangan yang anda dapatkan akan menjadi sangat parah dan bisa begitu menyiksa anda.

Karena itu ladies, jika anda memiliki asma namun merasa bahwa anda sedikit paranoid terhadap kondisi anda, situs everydayhealth.com menyarankan anda untuk berlatih untuk menenangkan kondisi anda dengan berbagai metode.

Beberapa metode dapat diperoleh di internet dengan gratis dan cuma-cuma melalui berbagai situs kesehatan yang mendukung pengobatan asma. Namun anda dapat juga mencari instruktur atau melakukan terapi-terapi yang membantu mebangun rasa tenang dalam diri seperti Yoga, Ilmu pernafasan, serta meditasi.

Ladies, dengan melakukan terapi serta latihan-latihan secara rutin tidak hanya anda akan merasa lebih tenang karena bisa menguasai diri saat terjadinya serangan, namun dengan memiliki pikiran yang lebih tenang kemungkinan serangan pun menurun karena berkurangnya peluang anda terserang asma akibat pengaruh psikis negatif anda.

Namun, jika anda tiba-tiba merasakan depresi, gelisah, takut dan cemas berlebihan padahal biasanya anda dapat menguasai asma anda dengan baik, anda perlu meminta tolong kepada dokter untuk mengetahui apa yang menyebabkan perasaan itu.

Selain berkonsultasi dengan dokter ahli asma, sangat disarankan untuk memiliki hubungan dengan dokter dengan keahlian tentang kondisi psikis manusia. Ini akan membantu anda untuk merasa aman, tenang dan juga terlindungi dari berbagai macam efek negatif dari pikiran buruk yang mungkin anda miliki.

Oleh: Yudha Yanuar A.

(vem/tyn)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading