Setiap kulit wanita memiliki reaksi berbeda-beda terhadap produk perawatan kulit atau makeup tertentu. Belum tentu makeup terkenal dan mahal bisa cocok di semua jenis kulit. Untuk beberapa wanita, ada juga yang justru mengalami alergi dan efek samping seperti ruam-ruam, kulit kering, berjerawat bahkan terasa terbakar untuk kulit sensitif.
Jika kamu mengalami alergi kulit karena makeup, ada baiknya jangan dibiarkan begitu saja ladies. Seperti yang dilansir dari allure.com, ini beberapa cara mengatasi alergi yang terjadi karena makeup.
1. Gunakan waterproof eye makeup
Advertisement
Saat alergi, kulit biasanya akan lebih sensitif, merah-merah dan pedih. Untuk mengatasinya, kamu bisa menggunakan waterproof eye makeup untuk tetap terlihat cantik namun tidak menyentuh bagian lain wajah. Hal ini dapat membantu makeup tak luntur meski reaksi alergi terjadi.
2. Gunakan color corrector
Jika alergi di wajah cukup parah, kamu bisa menutupinya sementara dengan color corrector. Cara ini bisa membantu meminimalisasi tampilan alergi pada wajah. Rona kemerahan pada kulit akan disamarkan dan ditutup sehingga warna kulit tampak lebih rata.
3. Kompres wajah sebelum memakai makeup
Sebelum menggunakan makeup, redakan bengkak dengan cara mengompres wajah dengan air hangat agar ruam kemerahan mereda dan wajah lebih baik. Jangan menggunakan makeup apa pun agar tidak makin parah. Kamu bisa mengoleskan krim lidah buaya sebelum tidur dan cukup bilas wajah dengan air untuk mengurangi alergi kemerahan sebelum memakai makeup.
Itu dia tiga cara menutupi alergi makeup dengan makeup yang bisa kamu coba di rumah. Memang lebih baik jika tidak menggunakan makeup lebih dulu dalam beberapa hari agar kulit tidak makin parah ya ladies.
Sumber: Liputan6.com
- Darah dan Plasenta Jadi Komoditas Utama Skin Care, Ini Alasannya
- Bazzar Klinik Kecantikan, Tawarkan Promo Menarik Merawat Rambut Hingga Kaki
- Apple Stem Cell Dapat Membuat Wajahmu Lebih Cerah Tanpa Noda
- 5 Facial Mist Bahan Alami Ini Bisa Dibuat Sendiri di Rumah
- 5 Rekomendasi Micellar Water untuk Kulit yang Sensitif