Sukses

Beauty

Rahasia Makeup Tahan Lama, Pastikan Kulit Wajah Lembap

Ladies, saat memakai makeup tentu kamu menginginkannya tahan lama. Tidak perlu touch up ulang. Selain itu makeup yang tahan lama membuat penampilan kamu tetap menarik dan penuh percaya diri. Mungkin kamu menganggap makeup tahan lama harus memakai makeup dengan kualitas terbaik, eit tunggu dulu. Faktanya makeup tahan lama bisa didapatkan jika kulit wajah sehat dan lembap.

Kulit yang sehat adalah memiliki kulit wajah yang lembap. Nah, berikut ini adalah cara mendapatkan kulit yang lembap sehingga makeup kamu tahan lama.

  1. Sebelum memakai makeup, pastikan kamu membersihkan wajah dengan benar. Cuci kulit wajah dengan sabun atau lotion pembersih yang cocok, gunakan kapas pembersih yang baik untuk mengangkat kotoran atau kulit mati yang tersisa. Kulit wajah yang bersih akan membuat makeup kamu menempel dengan benar dan tahan lama.
  2. Gunakan pelembap yang mengandung tabir surya. Gunakan pelembap merata ke seluruh kulit wajah. Pelembap ini juga berfungsi untuk membuat makeup menjadi tahan lama. Kamu tidak perlu bingung memilih pelembap yang sesuai dengan warna kulit wajah, karena efeknya akan transparan.
  3. Agar kulit wajah tidak mengkilap, usahakan untuk memakai bedak tabur. Aplikasikan bedak tabur di seluruh wajah atau hanya di bagian tertentu yang berminyak, seperti dahi, hidung dan pipi.
  4. Untuk mendapatkan lipstik yang pigmented, pastikan kamu rutin memakai lip care. Tidak hanya berfungsi untuk mengurangi risiko penggunaan lipstik, lip care juga bermanfaat untuk melembapkan bibir sehingga lipstik lebih tahan lama.

Ladies, demikian 4 rahasia agar makeup tahan lama. Jika kamu memiliki cara yang lain, share yuk di kolom komentar.

(vem/apl)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading