Sukses

Beauty

Cara Memilih Produk Pembersih Wajah Sesuai Jenis Kulit Ala MUA

Banyak wanita bertanya, bagaimana cara merawat wajah secara benar agar tidak timbul masalah seperti jerawat, kusam, atau berminyak? Jawaban dari semua permasalahan tersebut sebenarnya mudah, yaitu dengan membersihkan wajah secara rutin.
 
Sayangnya, para kaum hawa ini meremehkan perawatan tersebut. Alhasil tahapan membersihkan wajah terlewatkan apalagi bagi kamu yang memiliki segudang aktifitas. 
 
Make Up artist yang juga influencer Natasia Adrina menjelaskan sebenarnya membersihkan wajah bukan hanya saat kita selesai beraktivitas atau menjelang tidur malam. Melainkan saat ingin menggunakan makeup
 
“Selain wajah kita bersih, membersihkan wajah sebelum menggunakan makeup membuat makeup kita tahan lama di wajah,” ujarnya saat ditemui dalam acara peluncuran Ovale Miceller Water, di Jakarta, beberapa waktu lalu.
 
Natasia juga menjelaskan ada beberapa jenis pembersih wajah seperti toner dan cleansing milk, micellar water, dan 2 in 1. Namun jika ingin lebih cepat kamu bisa menggunakan micellar water.
 
 
“Dulu kita kenal toner dan cleansing milk, sayangnya cleansing ini sangat makan waktu lebih banyak. Nah bagi kamu yang sibuk membersihkan wajah bisa dengan micellar water yang hanya sekali usap karena berbasis air. Jadi secapek apapun tetep harus bersihin wajah. Sediakan waktu sedikit untuk melakukan pembersihan wajah,” ujarnya. 
 
Pemilihan pembersihan wajah juga sama dengan pemilihan skin care dan makeup pada kulit wajah, yaitu dengan kita mengetahui jenis kulit. Natasia menjelaskan untuk jenis kulit sensitif, ia menyarankan mencari kandungan hipoalergenik agar tidak membuat kulit justru bermasalah. 
 
Micellar water produk yang berbasis air cocok untuk kulit berminyak. Dengan produk ekstrak teh hijau, juga baik untuk kulit berminyak atau berjerawat.
 
“Setelah pembersihan baru naked skin dan bisa dilanjutkan dengan pakai krim malam atau kalau pagi krim pagi,"tutupnya. 
 
Nah kalau kamu memiliki jenis kulit apa Ladies? Jangan sampai salah produk ya.
 
(vem/asp)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading