Sukses

Beauty

Jangan Sembarangan, Begini Tips Pilih Sepatu Olahraga Untuk Wanita

Memilih sepatu olahraga nggak boleh sembarangan Ladies. Sepatu olahraga haruslah yang baik yang mampu menopang berat tubuh. Selain itu, sepatu juga wajib nyaman. Ini akan berpengaruh pada semangat berolahraga.

Nah, untuk kebutuhan olahraga seperti lari atau sekadar jalan santai di pagi hari, ada tiga trik praktis yang bisa kamu praktekkan dalam memilih sepatu yang tepat. Intip di sini yuk!

Sebaiknya cari sepatu di toko olahraga atau toko sepatu khusus olahraga Ladies. Berbeda dengan toko-toko lainnya, petugas atau pegawai di toko khusus peralatan atau sepatu olahraga biasanya akan lebih cermat memilihkan sepatu yang tepat untuk kebutuhan olahragamu. Setiap orang memiliki bentuk dan ukuran kaki yang unik dan berbeda dari orang lain. Untuk keperluan olahraga, biasanya petugas toko sepatu juga akan menganalisis dari hasil lari atau jalan yang kamu lakukan.

Nah, ukuran sepatu juga wajib dipertimbangkan dengan sangat baik Ladies. Ukuran sepatu lari akan berbeda dengan sepatu hak tinggi maupun flat shoes milikmu. Bisa jadi ukuran sepatu hak tinggimu 38, tapi untuk sepatu lari bisa jadi 1 nomor di atas atau di bawahnya.

Pilih sepatu dengan warna-warna yang lebih feminin atau yang lebih cute. Sepatu olahraga yang terlihat cantik dan manis akan menjadi penyemangatmu untuk olahraga.

Nah, semoga tips ini bermanfaat untukmu ya Ladies.

(vem/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading