Para penggemar drama Korea pasti sudah tak asing lagi dengan wajah putih bersinar aktris dan model Lee Sung Kyung. Baru-baru ini dirinya baru saja menyambangi Indonesia. Perempuan berambut panjang ini mengaku tak pernah lupa untuk menjaga kesehatan kulitnya. Salah satu caranya adalah dengan membuat kulit wajahnya selalu lembap.
"Perawatan kulit pada saat siang maupun malam hari sangat penting. Khususnya sebelum makeup. Kalau terlalu lembap nanti makeup jadi rusak, tapi terlalu kering juga membuat makeup menjadi retak. Jadi saya sangat konsen dengan kelembapan kulit saya," ujarnya saat ditemui di acara Peluncuran Laneige Water Bank Essence, di Ritz-Carlton Jakarta, Pacific Place, Jakarta Pusat, Sabtu (1/9).
Advertisement
Selain itu, hal yang tak perlu lupa dibawa ketika pergi traveling ialah masker tidur, khususnya saat bepergian menggunakan pesawat. Salah satu pemeran utama di drama ‘About Time’ ini mengatakan, udara di dalam pesawat cenderung membuat kulit menjadi kering, tekstur masker tidur yang ringan bisa sangat membantu menjaga kelembapan kulitnya.
Terlepas dari berbagai produk perawatan wajah dan make up yang ia gunakan sehari-hari, bagi perempuan berambut panjang ini, kecantikan adalah bagaimana ia bisa menunjukkan dirinya sendiri.
"Kecantikan adalah bagaimana kita bisa menunjukkan dan memancarkan diri kita sendiri," tutupnya sambil tersenyum.
- Produk Keluaran SK-II yang Layak Dicoba Para Pecinta Skin Care
- 2 Kunci Utama untuk Dapatkan Tampilan Kulit Cerah Ala Wanita Korea
- Mencicipi Makanan Korea Sambil Melihat Drama Korea di K-Food & Content Fest
- 5 Produk dari Neogen Dermalogy yang Menarik untuk Dicoba
- 3 Jenis Masker Asal Korea yang Bisa Menjadi Rekomendasi Kecantikan Kamu