Sukses

Beauty

Polusi Udara Bisa Membuat Manusia Menjadi Bodoh, Benarkah?

Semakin hari, polusi udara semakin padat dan seakan sulit menemukan udra segar apalagi di area perkotaan. Padatnya bangunan dan ramainya kendaraan serta pabrik perindustrian menyumbang banyaknya polusi udara masa kini.

Bukan hanya buruk bagi pernapasan, ternyata polusi juga memberikan dampak buruk terhadap tingkat kecerdasan manusia lho. Seperti dilansir dari Independent.co.uk, sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Proceedings of National Academy of Sciences menemukan bahwa polusi berperan dalam penurunan tajam kecerdasan manusia.

Penelitian yang dilakukan terhadap 20.000 orang dari berbagai usia selama empat tahun ini menganalisis tes verbal dan aritmatika yang ditujukan kepada 20.000 orang dari segala usia.

Hasilnya, paparan polusi yang merupakan zat kimia buang dan memiliki sifat racun ini dapat memicu penurunan signifikan dalam skor tes untuk bahasa dan aritmatika. Udara kotor memberikan dampak degradasi kognisi seiring bertambahnya usia. Bahkan polusi juga meningkatkan risiko penyakit degeneratif seperti Alzheimer dan bentuk lain demensia.

"Kerusakan pada otak yang menua akibat polusi udara kemungkinan membebani kesehatan dan biaya ekonomi yang besar, mengingat fungsi kognitif justru sangat penting bagi para manula untuk menjalankan tugas sehari-hari dan membuat keputusan-keputusan penting," ungkap penulis.

Jadi, jangan abaikan polusi udara mulai sata ini ladies. Akan lebih baik jika ke mana-mana memakai masker sehingga bisa mengurangi jumlah polusi yang masuk ke tubuh.

Sumber: Liputan6.com

(vem/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading